Technology
Peraturan Baru YouTube untuk Content Creator
Mungkin sudah banyak yang tau ya bahwa tercatat mulai tanggal 20 Februari kemaren, Youtube merilis peraturan baru untuk kita para Content Creator di Youtube yang ingin menampilkan iklan adsanse di channel kita.
Peraturan baru nya adalah sebagai berikut:
1. Channel Youtube kita harus memiliki minimal 1000 Subsribers
2. Video-video kita harus sudah ditonton (Watch time) selama minimal 4000 jam dalam 12 bulan terakhir
Wow !!! itu respon pertama saya ketika mengetahui tentang peraturan baru dari Youtube ini. Saya sebagai orang yang baru mulai untuk menjadi seorang Content creator a.k.a Youtuber merasa kaget dengan peraturan baru dari Youtube ini.
Setelah sebelumnya Youtube memberikan standar bahwa Channel kita harus memiliki 10.000 penonton agar iklan adsanse bisa lewat di channel kita sekarang syarat dari Youtube menjadi lebih berat bahkan sangat berat bagi saya yang baru memulai.
Peraturan baru ini sendiri dikabarkan merupakan dampak dari video seorang Youtuber asal Amerika Logan Paul yang memposting gambar orang yang telah melakukan bunuh diri. Bila benar, ini sangat lah memberatkan para yotuber kecil.
Contoh kasus seorang Youtuber bernama Erin Amstrong yang memiliki sekitar 12.000 subscriber akan tetapi watctimenya "hanya" 3.800 jam dalam 12 bulan terakhir, maka adsanse tidak akan mampir ke channel Erin Amstrong.Ia mengatakan bahwa "ini seperti mendapatkan hukuman dari kesalahan orang lain", seperti dikutip dari theguardian.com.
Channel saya sendiri baru aktif mulai Juni 2009 dengan jumlah viewer yang masih sangat minim dan memang saya masih belum konsiten dalam meng-upload video,, hehe
Seperti gambar di atas jumlah viewer saya baru 2887 menit atau sekitar 48 Jam, masih jauh dari 4000 jam yang merupakan syarat dari Youtube agar Iklan adsanse mau lewat.
Apakah peraturan ini adil?? Apakah peraturan ini hanya pro Channel besar?? Apakah saya harus berhenti??
Hmmmm saya belum mau berhenti, jujur saya ingin menghasilkan uang dari Youtube karena melihat begitu banyak mereka yang sukses dari Youtube. Tapi apakah dengan semudah itu mereka mendapatkan kesuksesan dari Youtube? saya kira semua youtuber memiliki kesulitannya masing-masing, untuk meraih kesuksesan butuh kerja keras.
Menurut saya bila ingin sukses di Youtube kita harus konsisten memberikan konten yang berkualitas, dan saya masih berjuang untuk memberikan konten yang berkualitas secara konsisten.
Youtube adalah suatu bisnis, artinya keuntungan adalah yang terutama. Bila kalian sering menonton video di Youtube, ada beberapa video yang di monetize akan tetapi tidak muncul iklan pada video tersebut, kenapa? salah satu alasannya adalah terbatasnya jumlah iklan yang Youtube miliki sehingga tidak semua video yang di monetize akan muncul iklan, dengan memberikan peraturan baru ini Youtube ingin menampilkan iklan dengan lebih tepat sasaran mereka para re-uploader contohnya tidak bisa me-monetize video mereka bila tidak memiliki 1000 sub walaupun videonya ditonton jutaan kali.
Dengan cara ini mungkin akan lebih banyak publisher yang mau ber-iklan di Youtube, artinya keuntungan bertambah.
Para Content Creator menurut saya tidak bisa hanya menyalahkan Youtube, itu adalah hak dari Youtube untuk membuat peraturan baru tentang partnership ini wong mereka bosnya hehe.
Jadi pilihannya terus berjuang membuat konten di Youtube atau menyerah dan mencoba hal lain selain Youtube hehe. Tetap Semangat Kawan !!! Kerja keras kita ga akan sia-sia..🇲🇨 👆
Baca.news
Via
Technology
Post a Comment