Susanto Gerakan Semua Kader PKS Turun Kelapangan Bantu Korban Banjir
KUAMANGMEDIA.COM - Pelepat Ilir - Ketua Dewan Pertimbangan Daerah Partai Keadilan Sejahtera (DPD PKS Bungo), Susanto.SP, menggerakan semua kader yang ada di kabupaten bungo, terutama kader yang ada di kecamatan pelepat ilir agar semua turut memberikan donasi yang terbaiknya untuk para korban banjir yang ada di kabupaten bungo.
Kader dan Simpatisan Parta Keadilan Sejahtera, turun bersama-sama membantu masyarakat yang terdampak banjir, dengan membawa bantuan yang didapat dari hasil pengumpulan donasi para kader untuk disalurkan ke dusun muara kuamang dan dusun lubuk. (04/01/2022)
Sebelum menuju muara kuamang, rombongan dari Kabupaten Bungo singgah dan memberikan bantuan terlebih dahulu kepada masyarakat dusun lubuk, dilanjutkan menuju ke dusun muara kuamang.
"Kegiatan ini kami lakukan karena kami dari kader pks sangat prihatin melihat keadaan masyarakat yang tetimpa bencana banjir, ada dari sore hingga malam mereka tidak bisa memasak karena semua peralatan mereka terendam banjir dan tidak bisa di selamatkan". Ujar Susanto
Hadir juga Anggota Dewan dari Partai PKS Bapak Sugiono ikut berpartisipasi dan membagikan bahan makanan mentah dan ada juga yang siap saji. selain itu hadir juga pembina Partai PKS H. Safrudin Dwi Apriyanto, S.PD dalam acara peduli banjir bungo.
Terlihat Safrudin Dwi Apriyanto berserta Ketua DPD PKS Bungo memberikan bantuan secara simbolis kepada salah satu warga, yang disaksikan oleh Ketua RT, Sesepuh dan Koordinator Dusun PKS yang berada di Muara Kuamang.
Meskipun bantuan ini tidak seberapa, namun kami berharap bisa membantu meringankan beban masayarakat yang terdampak banjir, karena sekecil apapun bantuan ini, kami peroleh dari hasil infak para kader PKS dari bungo, Maupun Para Kader dari Kecamatan Pelepat ilir". Ujar Safrudin
"Semoga bantuan ini bisa membawa kebaikan, dan bisa memberikan amal jariyah untuk para kader kami dari PKS Bungo, kami juga berharap kepada masyarakat untuk terus mendukung kegiatan PKS yang ada dibungo maupun yang berada di berbagai kecamatan" Imbuhnya
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bungo, Jambi, mencatat ada 4.923 kepala keluarga (KK)yang terdampak banjir besar. "Tercatat ada 4.923 KK yang dan 19.692 ribu jiwa yang terdampak banjir di 12 kecamatan," kata Kepala BPBD Bungo Jambi, Tobroni kepada wartawan, Senin (3/1/2021).
Hingga pukul 00.06 WIB, banjir masih terjadi dengan ketinggian 50 Cm hingga 1,5 M. Tidak ada korban jiwa hingga saat ini sejak banjir itu terjadi pada Sabtu (1/1).
"Baru saat ini dari data kita, yang mengungsi tercatat 135 kepala keluarga. Mereka mengungsi ada yang di rumah kerabat dan ada yang ditempat tenda yang kita telah dirikan," ujar Tobroni.Jumlah kerugian yang dialami warga akibat banjir yang melanda daerah itu belum diketahui. Sementara itu, dari data yang diterima Polres Bungo Jambi dievakuasi seorang nenek yang terjebak dalam banjir besar di sana.
Tidak hanya seorang nenek renta yang dievakuasi polisi. Basarnas Jambi juga turut mengevakuasi satu keluarga di dalam rumah yang terjebak banjir besar tersebut. Para warga yang dievakuasi tersebut kini sudah dibawa ke lokasi pengungsian.
Baca selengkapnya di baca.news
Post a Comment